Manual-Terapi

Manual Therapy

adalah teknik terapi yang dilakukan dengan manual / tangan dengan tujuan diagnostik ataupun teraputik, terhadap berbagai gangguan neuromuskoloskeletal, yaitu gangguan sendi, otot, syaraf dan jaringan halus lainnya. Secara garis besar terapi manual terdiri dari manipulasi dan mobilisasi. Manipulasi diaplikasikan pada struktur sendi dan otot, sedangkan mobilisasi diaplikasikan pada struktur sendi dan syaraf.

Teknik teknik yang digunakan di Spine Clinic Family Holistic adalah Active Release Technique dan Anatomy Trains Structural Integration.

Active Release Technique, merupakan teknik manipulasi terhadap gangguan otot, dan jaringan halus lainnya. Yang dimana teknik ini mengatur struktur jaringan halus yang cidera atau rusak menjadi kembali tersusun rapih dan mengembalikan range of motion (ROM) setiap sendi yang ada.

Manual Terapi

Structural Integration adalah salah satu teknik manual terapi menggunakan edukasi sensorimotorik untuk meningkatkan fungsi biomekanik yang berfokus pada “realignment” tubuh. Secara umum terbagi atas tiga bagian besar, 4 sesi lapisan superficial (lapisan luar), 4 sesi lapisan core (inti), serta 4 sesi penggabungan keduanya.

muskuloskeletal

BUAT JANJI TEMU KONSULTASI DOKTER

Malcare WordPress Security