Text Neck/ Tech Neck adalah istilah yang sering dipakai pada kondisi dimana terjadi stress atau cedera pada leher karena penggunaan berlebihan otot-otot leher, punggung dan bahu akibat kebiasaan posisi kepala menunduk dalam jangka waktu yang lama secara berulang. Posisi kepala menunduk ini sering dilakukan seseorang saat sedang menggunakan alat-alat elektronik terutama handphone atau gadget. Awalnya, istilah text neck berasal dari kata texting atau pesan. Namun, pada era sekarang ini, kebiasaan bermain game, sosial media atau menonton video dengan gadget juga menjadi penyebab keluhan, sehingga kadang disebut sebagai juga sebagai tech neck.

Apakah yang menjadi penyebab munculnya Text Neck / Tech Neck ?

Pada posisi kepala tegak dan menghadap ke depan, otot- otot leher menerima sekitar kurang lebih 4.5-5.5 kg beban untuk mempertahankan posisi kepala. Sedangkan, pada posisi kepala menunduk 40-60 derajat atau maju sekitar 2-3 cm, maka beban yang akan diterima oleh otot-otot leher dapat mencapai 30 kg atau 6 kali lipat dari berat beban pada saat posisi kepala tegak menghadap ke depan. Pada saat menggunakan smartphone atau gadget, terkadang seseorang tidak sadar bahwa posisi kepala menunduk dalam waktu yang cukup lama. Jika hal ini dibiarkan terjadi berulang tanpa diatasi dapat menyebabkan terjadinya cedera pada ligamen, saraf, dan otot-otot leher yang kemudian dalam jangka waktu lama dapat menimbulkan nyeri.

Tanda dan Gejala apa saja yang dapat muncul pada Text Neck / Tech Neck?

Beberapa tanda dan gejala yang dapat muncul pada Text Neck / Tech Neck adalah sebagai berikut:

  • Nyeri pada leher, punggung atas, dan bahu. Nyeri dapat memburuk pada saat posisi kepala menunduk.
  • Perubahan postur kepala dan bahu. Kepala akan tampak lebih maju ke depan dan posisi bahu dalam kondisi rileks akan lebih condong ke depan karena otot-otot leher yang kencang dan kaku (tight) menjadi sulit untuk mempertahankan postur tubuh.
  • Gerakan atau mobilitas otot-otot leher, bahu, dan punggung atas menjadi berkurang atau terbatas. Otot-otot akan menjadi kencang dan kaku (tight) sehingga menyebabkan berkurangnya mobilitas atau gerakan.
  • Nyeri Kepala. Menatap layar terlalu lama dengan posisi kepala yang tidak tepat dapat meningkatkan resiko terjadinya nyeri kepala.
  • Cervical Radiculopathy. Merupakan sensasi nyeri seperti tersetrum yang dapat menjalar pada area leher, bahu, lengan hingga tangan. Hal ini disebabkan oleh terjadinya iritasi atau penekanan pada persarafan tulang belakang bagian leher.

Bagaimana cara mencegah terjadinya Text Neck / Tech Neck?

Text Neck

Berbagai cara dapat dilakukan untuk mencegah terjadinya Text Neck / Tech Neck, diantaranya sebagai berikut:

  • Posisikan Handphone/ Gadget Dengan Benar. Posisikan handphone/ gadget Anda lebih tinggi mendekati level sejajar pandangan mata sehingga tidak mengharuskan kepala Anda untuk menunduk.
  • Jaga Postur Tubuh. Posisikan tubuh Anda tetap tegak, baik saat berdiri maupun duduk.
  • Istirahat. Istirahatkan tubuh dan mata Anda lebih sering. Cegah bermain atau menggunakan handphone dan gadget Anda terlalu lama.
  • Peregangan. Lakukan peregangan otot- otot leher, bahu, dan punggung Anda ketika merasa lelah untuk mencegah nyeri otot.
  • Olahraga Teratur. Terutama olahraga yang dapat melatih otot-otot leher, bahu, dan punggung.

Kapan saya harus memeriksakan diri ke Dokter apabila mengalami Text Neck / Tech Neck?

Gejala pada Text Neck / Tech Neck bila tidak ditangani dengan tepat, dapat menimbulkan masalah lain terutama terkait dengan kesehatan tulang belakang, otot, saraf, dan postur tubuh Anda. Periksakan diri Anda ke Dokter apabila :

  • Gejala yang timbul tidak kunjung membaik atau semakin memburuk hingga mengganggu aktifitas sehari-hari.
  • Mengalami pusing atau nyeri kepala berat.
  • Mengalami nyeri seperti tersetrum atau kesemutan yang menjalar dari area leher, bahu, lengan hingga tangan.

Malcare WordPress Security