AKUPUNKTUR
Akupuntur sudah digunakan sejak 5000 tahun lalu di dalam Pengobatan Chinese Medicine dan telah mendapatkan pengakuan dari WHO sebagai pengobatan medis yang ilmiah.
Kini telah diteliti di banyak negara sebagai pengobatan berbagai penyakit baik kronik maupun akut.
Bahasa Mandarin针 berarti Jarum dan 灸 berarti memanaskan / menghangatkan. Jadi Akupuntur itu sendiri teknik yang menggunakan Jarum dan Penghangatan yang memanipulasi Meridian-meridian yang mengelilingi badan dengan tujuan untuk menyeimbangkan Metabolisme Tubuh (yin dan yang) sehingga dapat menyembuhkan berbagai penyakit, seperti: Sakit Kepala Migrain, Stroke, Vertigo, Darah Tinggi, Kencing Manis, Perut Kembung, Ejakulasi Dini, Nyeri Menstruasi, ASI tidak lancar, Prostat, gangguan otot, tulang hingga pelangsingan.
Kami menggunakan Jarum Disposable (Sekali pakai) sehingga terjamin kebersihan dan higienis. Tidak ada efek samping dan sangat efektif mengobati penyakit dalam, otot dan syaraf.
dr. Grace Shandy Siahaan – Spine Clinic Tangerang
Manajemen Skoliosis dan Akupunktur